Senin, 10 Februari 2025

UH latihan1 PAI bab 5

 

💚Latihan soal dan jawaban 

Pilihlah jawaban paling benar dari pertanyaan berikut ini! 

1.Kota Makkah adalah tempat dimana terdapat Masjid Al-Haram sebagai kiblat dari umat Islam di seluruh dunia saat mendirikan salat. Sebelumnya kota Makkah disebut dengan,.... 

a.Berkah

 b.Bakkah 

c.Bekkah 

d.Barkah

2.Perjanjian perdamaian antara Kaum Quraisy dan penduduk muslim Madinah disebut perjanjian,...... 

a.Hudaibiyah

 b.Piagam Madinah 

c.Perjanjian Muhajirin 

d.Perjanjian Quraisy


3.Utusan Nabi Muhammad yang diminta untuk menjelaskan tujuan Nabi ke Mekkah adalah beribadah umroh dan mengunjungi saudaranya adalah…….. 

a.Usman bin Affan 

b.Abu Bakar Ash Shiddiq 

c.Ali bin Abi Thalib 

d.Thalhah bin Ubaidilah 


4.Fathu Makkah memiliki arti…… 

a.tertutupnya kota Makkah bagi kaum muslimin 

b.larangan kaum muslimin untuk datang ke Makkah 

c.terbukanya kota Makkah untuk kaum muslimin 

d.peristiwa kedatangan kaum muslimin di Makkah 


5.Azan pertama di kota Makkah dikumandangkan oleh …….. 

a.Nabi Muhammad 

b.Bilal bin Rabah 

c.Usman bin Affan 

d.Ali bin Abi Thalib 

6.Peristiwa Haji Wada adalah peristiwa menyedihkan karena…….

a.Haji Wada adalah haji pertama kali yang dilakukan oleh nabi Muhammad 
b.Haji yang dilakukan saat nabi Muhammad sakit  
c.Haji yang dilakukan oleh sahabat nabi Muhammad 
d.Haji terakhir nabi Muhammad sebelum meninggal dunia  

7.Berikut ini nasihat nabi Muhammad saat melakukan Haji Wada, kecuali……. 

a.kaum muslim adalah bersaudara 
b.memegang amanah dengan penuh tanggung jawab 
c.melarang perbuatan riba 
d.menganjurkan untuk berhaji setiap tahun 

8.Pidato terakhir Rasulullah adalah,”Aku tinggalkan dua petunjuk untuk kalian berpegang teguhlah terhadap keduanya. Maka kalian akan terhindar dari kesalahan. Kedua petunjuk tersebut adalah…… 

a.Al Qur’an dan Hadis 
b.Hadis dan Sunnah 
c.Al Qur’an dan Sunnah
d.Sholat dan Al Qur’an

 9.Kata Kun Fayakun memiliki arti…… 

a.Apapun keinginan manusia dapat terwujud 

b.Tidak ada satupun makhluk Allah yang bisa mencegah kekuatan Allah 

c.Allah menciptakan semua makhluk di muka bumi ini 

d.Hanya Allah yang dapat mengabulkan semua permintaan manusia 

10.Terjadinya Fathu Makkah membuat manusia berbondong-bondong masuk agama Islam. Hal ini disebabkan…. 

a.Rasulullah memaksa orang-orang Makkah untuk masuk Islam b.Rasulullah menampilkan sikap menghormati penduduk Makkah
c.Penduduk Makkah tertekan dan ketakutan dengan pasukan yang banyak 
d.Penduduk Makkah merasa terancam keluarganya atas kedatangan nabi 

11.Perhatikan beberapa pernyataan berikut!

1).menghormati dan menghargai penduduk Makkah 
2).tidak ada tindakan kekerasan dan tekanan kepada kaum kafir  Quraisy 
3).merusak tempat-tempat ibadah dan memaksa mereka untuk mengikuti nabi 
4).memaafkan kesalahan masa lalu dan tidak dendam terhadap penduduk Makkah 
5).membawa perlengkapan perang yang kuat dan lengkap untuk mengalahkan kafir Quraisy 

Pernyataan yang sesuai dengan peristiwa Fathu Makkah adalah…… 

a.1),2),dan 3) 
b.1),2),dan 4) 
c.2),3),dan 4)
 d.2),3),dan 5) 

12.Berikut ini pernyataan yang berkaitan dengan kota Makkah adalah…….. 

a.tempat dilahirkannya Nabi Ibrahim dan Ismail 
b.kota suci yang terdapat makam Nabi Muhammad 
c.kota suci dan terdapat bangunan suci Masjidil Haram
d.tempat suci dan sebagai ibu kota negara Arab Saudi 

13.Perhatikan beberapa pernyataan berikut! 

1).Perjanjian damai antara penduduk Makkah dan Madinah 2).Perjanjian hidup bersama antar suku-suku di Madinah 3).Perjanjian yang memberi kebebasan orang muslim berdakwah di Madinah 
4).Perjanjian damai antara Kaum Quraisy Makkah dengan muslim Madinah 

Pernyataan yang tepat dan sesuai dengan makna Perjanjian Hudaibiyah adalah…. 

a.1) dan 2) 
b.1) dan 3) 
c.2) dan 3)
d.3) dan 4) 

14.Peristiwa terbukanya kota Makkah dikisahkan dalam Al Qur’an surah…… 

a.An-Nasr :1
b.An Nasr :1-2 
c.An Nasr :1-3 
d.An Nasr :2 

15.Islam Rahmatan lil alamin memiliki arti…….. 

a.Islam adalah agama yang benar
b.Islam adalah agama yang harus dianut semua manusia 
c.Islam adalah rahmat bagi seluruh manusia 
d.Islam adalah rahmat bagi seluruh alam 







Tidak ada komentar:

Posting Komentar

SAS BAHASA INGGRIS KELAS 5 SEMESTER 2

 SOAL EDITABEL  QUIZIZZ